Kegiatan Positif yang Bisa Dilakukan di Dalam Toilet Selain Membersihkan Diri

Ketika melihat anak yang ketakutan ke toilet sendiri, kita bisa memberi tahu mereka bahwa ada kegiatan positif yang bisa mereka lakukan di dalam toilet selain buang air. Barangkali, pemikiran mereka jika di dalam toilet sendiri maka akan ada monster yang menghampiri sehingga anak takut sendirian. Meskipun telah kita beri tahu tentang manfaat yang bisa mereka rasakan jika bisa ke toilet sendiri, mereka terkadang masih tetap khawatir.

Perlu juga kita mengubah cara penyampaian kepada mereka tentang pentingnya ke toilet sendiri. Salah satunya adalah dengan memberi tahu mereka kegiatan positif yang bisa dilakukan di dalam toilet.

 

Baca juga: Melatih Toilet Training pada Anak

 

Mengenali Bagian Tubuh Mereka

            Toilet adalah salah satu tempat dengan tingkat privasi yang tinggi dan nyaman bagi kita untuk melakukan banyak hal. Karena toilet adalah tempat yang sangat privat, toilet bisa menjadi tempat bagi anak untuk mengenali bagian tubuh mereka. Mereka bisa melihat secara detail bagian tubuh mereka tanpa harus takut akan dilihat orang lain atau merasa tidak nyaman.

Mengenali tubuh penting bagi anak, agar mereka mengetahui apa saja yang mereka miliki dan bagian tubuh mana yang boleh dan tidak boleh disentuh atau dilihat oleh orang lain. Selain itu, jika anak memiliki tanda tertentu di tubuh, mereka bisa mengetahuinya dengan melihat tanda tersebut secara langsung.

Dengan mengenali tubuh mereka, selanjutnya anak juga tahu apa yang baik dan tidak baik bagi tubuh mereka terutama mengenai perawatan diri. Mereka perlu tahu bagaimana kondisi kulit mereka dan hal lainnya. Kita sebagai orang dewasa juga perlu mengajarkan pada mereka bahwa mengetahui bagian tubuh sendiri bukan hal yang tabu dan memalukan. Mereka justru harus tahu apa yang mereka miliki dan bagaimana cara merawatnya.

 

Tempat Anak untuk Berekspresi

Anak memiliki ekspresi dan emosi yang memang sulit kita tebak. Itu sebabnya, kita perlu melatih mereka untuk mengontrol ekspresi dan emosi yang mereka miliki agar tidak melukai perasaan orang lain maupun perasaan sendiri. Toilet bisa menjadi salah satu tempat bagi anak untuk bebas berekspresi tanpa harus takut melukai perasaan siapa pun. Ketika marah dan menangis atau kecewa, anak bisa menatap dirinya sendiri di kaca dan menumpahkan ekspresi dan emosinya. Namun, kita sebagai orang dewasa tetap perlu mengawasi mereka.

Selain itu, anak bisa bebas melihat wajah dan ekspresi mereka saat senang, sedih, marah, menangis, kecewa, dan lain-lain. Dengan demikian, anak bisa tahu bagaimana mereka harus mengekspresikan sesuatu. Di dalam toilet, anak juga bisa memeriksa seluruh wajah mereka dan apa dampaknya jika mereka mengeluarkan ekspresi tertentu.

 

Banyak sekali ternyata manfaat yang bisa kita rasakan dengan ke toilet sendiri. Tidak hanya untuk buang air dan membersihkan diri, toilet ternyata juga bisa menjadi tempat anak mengenali bagian tubuh mereka dan berekspresi secara bebas tanpa khawatir akan menyakiti orang lain. Mengajarkan anak pentingnya ke toilet sendiri memang terasa sulit di awal-awal, namun jika kita bisa menyampaikan dengan baik dan benar pasti bisa, kok!

cican-bisa-ke-toilet-sendiriMelalui buku Cican Bisa ke Toilet Sendiri, Wahyu Aditya ingin menyampaikan pentingnya anak untuk bisa ke toilet sendiri. Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan ilustrasi yang lucu, full-color, dan tahap-tahap menggunakan toilet yang bisa ditiru anak. Buku ini akan segera terbit pada tanggal 17 Mei 2021. Eits, tidak hanya itu. Cican juga mengajak anak Mom untuk turut berpartisipasi dalam Lomba Mewarnai Tingkat Nasional via Daring, lho. Informasi selengkapnya bisa cek di akun Instagram @bentangkids ya!

1 reply

Trackbacks & Pingbacks

  1. […] Baca juga: Kegiatan Positif yang Bisa Dilakukan di Dalam Toilet Selain Membersihkan Diri […]

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© Copyright - PT. Bentang Pustaka, Yogyakarta
Shopee bentangofficialshop

Tokopedia Bentang Pustaka
Shopee mizanofficialshop

Jogja
Akal Buku
Buku Akik

Malang
Book by Ibuk

Bondowoso
Rona Buku

Jakarta
Owlbookstore
Tangerang Selatan
Haru Semesta