Rosalynn Tamara, Montessorian dengan Segudang Kontribusi

Rosalynn Tamara, atau yang akrab disapa Miss Rosa merupakan ibu dari 3 anak dan seorang pegiat Montessori di Indonesia. Beliau juga merupakan pendidik di bidang Montessori dan memiliki sebuah institusi Montessori yang diberi nama Montessori Haus Asia (MHA). Institusi ini didirikan pada tahun 2018 dan Rosalynn Tamara menjadi Academic Directress pada institusi tersebut.

Apa itu Montessori Haus Asia (MHA)?

            Montessori Hausa Asia merupakan institusi pendidikan anak usia dini di Indonesia yang menggunakan metode Montessori dalam praktik kerjanya. MHA memiliki banyak kegiatan dan program antara lain mendirikan Sunny Glow Montessori Play School di berbagai kota di Indonesia, membuka bimbingan belajar Calistung Montessori, dan memberikan pelatihan kepada pendidik, orang tua, serta entrepreneur dalam bidang pendidikan anak usia dini. Di MHA, Rosalynn Tamara berperan sebagai perencana yang melakukan persiapan berbagai program yang sesuai dengan kebutuhan keluarga Indonesia.

Aktif Menyapa Lewat Dunia Maya

Rosalynn Tamara kerap diundang untuk mengisi acara bertema pengasuhan anak, dan khususnya tentang kemontessorian. Selain melalui berbagai acara formal, Miss Rosa kerap menyapa keluarga dan orang tua di Indonesia melalui sesi live Instagram yang hampir dilakukan setiap hari. Miss Rosa juga sering membagikan video singkatnya tentang pengasuhan anak dan Montessori di akun Instagram @montessori_haus_asia.

Belasan Tahun di Dunia Montessori

Miss Rosa mendapatkan gelar diploma Montessori pada tahun 2007 dari Modern Montessori International. Ia telah menghabiskan sekitar 13 tahun terakhir untuk berkecimpung di dunia Montessori, mendalami, mengajarkan, dan menyebarkan metode tersebut kepada keluarga Indonesia.

Melalui perjalanan panjang di dunia Montessori, Miss Rosa meyakini bahwa Montessori bukan hanya sekedar metode pengasuhan anak saja. Namun lebih dari itu, Montessori juga merupakan jalan hidup bagi kehidupan bersama anak dan keluarga.

Pada tahun 2021 Miss Rosa menerbitkan buku pertamanya tentang Montessori yang berjudul A-Z Tanya Jawab Montessori-Parenting. Buku ini menjadi pilihan tepat para orang tua yang ingin mengenal Metode Montessori dan mengawali proses pengasuhan anak. Tahun 2022 ini Miss Rosa kembali menerbitkan buku bertema Montessori yaitu 365 Days Montessori dan Exercise of Practical Life. Buku bisa didapatkan di sini atau kunjungi toko buku terdekat. (H.N. Faizah)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© Copyright - PT. Bentang Pustaka, Yogyakarta