365 Hari Refleksi dengan Metode Montessori

“Anak adalah harapan bangsa, negara, dan dunia. Mempertimbangkan peran penting anak bagi kehidupan di masa depan, sudahkah kita memperlakukan mereka selayaknya sebuah harapan besar?” –Rosalynn Tamara

Hampir setiap orang tua sekarang telah mengenal metode Montessori untuk mendidik si buah hati. Tetapi pada kenyataannya, menerapkan metode ini tidaklah mudah dan instan. Apalagi bagi orang tua baru yang masih beradaptasi dengan dunia pengasuhan.

Sebagai seorang ibu, mengasuh anak adalah rutinitas yang sering kali melelahkan. Dan motivasi dalam diri tidak akan bisa terisi dengan semua mainan Montessori. Motivasi itu perlu dibangun secara terus-menerus. Setuju moms?

Berangkat dari pemikiran inilah Rosalynn Tamara menulis buku 365 Days Montessori, untuk seluruh ibu yang ingin bertumbuh bersama si kecil dengan metode Montessori.

Buku Ini Tentang Apa?

Maria Montessori mengembangkan metodenya ke dalam berbagai aspek. Hal yang disebutkan secara masif dalam buku-bukunya antara lain pengetahuan tentang anak, pendidikan, dan pola pengasuhan. Topik ini pula yang dibagikan Rosalynn Tamara dalam buku ini.

Lalu apa saja yang dibahas dalam buku ini? Pada bab pertama, Miss Rosa mengajak para ibu di luar sana untuk melakukan refleksi diri tentang kehebatan anak-anak mereka. Bagaimana potensi terpendam seorang anak perlu dibimbing untuk menjadi harapan di masa depan. Kemudian pada bab selanjutnya, Miss Rosa lebih berfokus memberikan refleksi tentang pendidikan anak. Bagaimana ekspektasi dan harapan orang tua tidak bisa semena-mena dilemparkan kepada anak.

Tetapi Miss Rosa tidak hanya berbagi sebatas topik tersebut, moms. Buku ini juga berisi pesan yang membahas tentang perasaan orang dewasa terhadap anak, menyiapkan lingkungan bagi si kecil, sampai practical life ala Montessori. Menarik bukan?

Daya Tarik 365 Days Montessori

Moms pernah merasa jenuh saat sedang mengasuh anak? Pada umumnya, orang tua pasti mengalami masa-masa itu. Mungkin moms sering kali bertanya-tanya, bagaimana caranya mengisi energi untuk mengasuh anak sembari beristirahat sejenak.

Jawabannya adalah dengan refleksi.

Buku-buku Maria Montessori banyak berisi pesan dan nasihat yang bisa diambil. Nah! Melalui buku ini, Miss Rosa telah merangkainya menjadi kalimat-kalimat refleksi yang bisa dibaca setiap hari selama setahun. Bahkan saat moms sedang sibuk sekalipun.

Selain itu, moms juga bisa melakukan refleksi sambil journaling. Buku ini telah dilengkapi dengan kolom kosong di setiap halaman. Moms bisa tuliskan perasaan moms di hari itu, atau sekadar mencoret-coret demi melegakan hati.

Kata Mereka Tentang Buku Ini

“Buku ini mengajak kita belajar dan bertumbuh bersama dalam filosofi Montessori yang begitu menggugah. Ternyata metode Montessori bukan tentang apparatus semata. Inilah yang kadang kita lupakan tanpa sengaja.”

Grace Melia, Therapeutic Play Practitioner, Filial Play Coach Mentor, dan Montessori Diploma in Training

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© Copyright - PT. Bentang Pustaka, Yogyakarta