Public Figure yang Memilih Sekolah Montessori

Mendidik anak di sekolah Montessori sedang menjadi tren baru. Tentunya bukan sembarang tren. Minat orang tua kepada sekolah berbasis Motntessori terus bertambah karena kualitas sekolahnya yang baik hingga sangat baik.

Minat kepada Sekolah Montessori ini juga terjadi pada para public figure. Berikut ini beberapa public figure tersebut:

  1. Reisa Broto Asmoro

Resia Broto Asmoro merupakan dokter yang aktif di berbagai media sosial seperti YouTube dan Instagram. Sebagai seorang dokter, Resia sudah pasti sadar akan penerapan pola asuh anak yang baik. Dalam mengasuh anak, dr. Reisa memilih metode Montessori. Penerapannya dilakukan dengan cara menyekolahkan anak di sekolah Montessori.

Dalam unggahan Instagramnya, dr. Resia bercerita bahwa beliau akan menghadiri pertemuan guru dan orang tua. Di unggahan tersebut, dr. Resia juga menuliskan jika dirinya menyekolahkan buah hati di sekolah Montessori. Dia menulis sekolah dimana anaknya belajar tidak memberikan nilai angka untuk murid-muridnya. Yang dr. Reisa suka dari Montessori adalah sistem pembelajarannya yang lebih fokus pada kemajuan dan keterampilan anak. Hal tersebut memang sesuai dengan filosofi Montessori yang fokus pada perkembangan setiap individu.

  1. Kartika Putri

Banyak yang sudah familiar dengan nama Kartika Putri. Kartika Putri merupakan aktris dan presenter televisi. Sama seperti dr. Reisa, dia menyekolahkan anaknya di sekolah Montessori. Bedanya, TK yang Kartika Putri pilih berkurikulum Islamic Montessori. Karena kualitasnya, cucu Jusuf Kalla juga pernah sekolah di TK yang sama.

Sekolah yang menerapkan kurikulum Montessori dan Islamic Montessori sebenarnya tidak berbeda jauh. Perbedaannya hanya tertelak pada pendidikan agama yang juga menjadi fokus utama Islamic Montessori. Jadi, selain mengembangkan 5 aspek pokok Montessori, Islamic Montessori juga mengembangkan nilai dan ajaran Islam pada anak.

  1. Annisa Steviani

Annisa Steviani adalah seorang blogger dan creator di Instagram. Blog yang Annisa kelola merupakan blog parenting dengan nama Mommies Daily. Dalam blognya, Annisa menjelaskan alasannya memilih sekolah yang berkurikulum Montessori.

Annisa bercerita bahwa awalnya dia memang tidak tertarik dengan metode Montessori karena dirasa merepotkan. Tapi karena keadaan, Anissa harus mencari daycare. Memang benar kalau jodoh itu tidak ke mana. Annisa akhirnya menemukan daycare yang dia suka. Daycare tersebut juga merupakan preschool yang ternyata menerapkan metode Montessori. Mengirimkan anaknya ke sekolah tersebut jugalah yang membuat Annisa jatuh hati pada metode Montessori.

Banyaknya public figure yang memilih sekolah Montessori memang bisa dijadikan salah satu pertimbangan bagus tidaknya kurikulum Montessori. Alasannya, public figure pasti tidak menyekolahkan anak mereka di sembarang sekolah. Dengan akses informasi yang cukup, mereka tetap menjatuhkan pilihan mereka ke sekolah tersebut. Namun, kita bisa membaca buku Montessori dulu jika masih ragu akan metode tersebut. Buku Dr. Montessori’s Own Handbook merupakan buku yang tepat untuk belajar karena ditulis langsung oleh Maria Montessori. Setelah benar-benar memahami metode Montessori, baru kita bisa memutuskan untuk menerapkannya atau tidak.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© Copyright - PT. Bentang Pustaka, Yogyakarta
Shopee bentangofficialshop

Tokopedia Bentang Pustaka
Shopee mizanofficialshop

Jogja
Akal Buku
Buku Akik

Malang
Book by Ibuk

Bondowoso
Rona Buku

Jakarta
Owlbookstore
Tangerang Selatan
Haru Semesta