Mengajarkan Membaca dan Menulis ala Montessori

Apakah Moms masih sering bingung bagaimana cara mengajarkan membaca dan menulis untuk anak dengan mengikuti metode Montessori? Meskipun Montessori banyak memberikan tips metode secara umum, namun ia tidak pernah secara khusus membahas prosedur rinci terutama metode untuk mengajarkan baca tulis.

mengajarkan membaca dan menulis

Montessori mempercayai bahwa anak memiliki keajaiban tersembunyi di dalam dirinya, serta memiliki kapasitas untuk mengajari dirinya sendiri. Maka dari itu Montessori tidak merancang metode untuk mengajarkan membaca dan menulis.

Meskipun begitu Montessori memberikan beberapa tips pendekatan tidak langsung untuk persiapan membaca dan menulis bagi anak.  Beberapa bentuk pendekatan tersebut antara lain:

1. Latihan Melalui Aktivitas Keseharian

Kegiatan sehari-hari memberikan kesempatan untuk melakukan stimulasi bagi anak yang akan mendukung proses mengajarkan membaca dan menulis bagi anak. Kegiatan tersebut diantaranya mengancingkan baju, mengikat tali, memotong sayur, makan dan minum sendiri, menuangkan air, dan sebagainya. Aktivitas-aktivitas ini mengasah koordinasi panca indera dan kendali otot serta otak mereka.

Baca juga: Memahami Kelebihan Metode Montessori

2. Perkembangan Bahasa dan Kosa Kata

Menambah perbendaharaan kata anak juga menjadi proses penting untuk mempersiapkan kemampuan mereka belajar membaca dan menulis. Anak-anak kerap sekali bertanya, ‘ini apa, bunda?’, ‘kenapa kupu-kupu bisa terbang?’. Hal ini mereka lakukan untuk memenuhi rasa penasaran mereka, sekaligus sebagai proses memperkaya kosa kata. Cara lain untuk menambah perbendaharaan kosa kata dan bahasa mereka adalah dengan membacakan buku cerita.

3. Penggunaan Aparatus Sensoris

Aparatus Montessori membantu mengasah otot anak sebagai persiapan membuat gerakan menulis dan memegang pensil. Selain itu aparatus Montessori juga membantu mengembangkan kemampuan perseptual anak, ketajaman visual dan suditorinya dalam membedakan, serta kemampuan membandingkan yang akan mendukung proses mereka belajar di masa depan. Termasuk proses mereka belajar membaca dan menulis

Anak-anak menyimpan banyak sekali rahasia tersembunyi di dalam diri mereka. Termasuk potensi-potensi untuk mendukung proses belajar membaca dan menulis. Buku Montessori: Seni Menggali Potensi Anak Sejak Dini akan menjelaskan lebih lanjut apa saja rahasia yang tersimpan dan bagaimana orang tua mengembangkannya. Dapatkan bukunya di sini.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© Copyright - PT. Bentang Pustaka, Yogyakarta