Oliver Twist
Rp139.000
Oliver menggigil ketakutan. Rasa lapar yang tadi menyerang kini hilang. Orang berkerumun dengan tatapan penuh benci. Dia tidak mencopet. Tetapi, adakah yang akan memercayai omongan bocah miskin seperti dirinya? Bocah itu terancam dikirim kerja paksa tanpa dibayar. Betapa malang nasib bocah yatim piatu itu.
Oliver Twist adalah salah satu karya besar Charles Dickens. Ditulis sebagai bentuk keprihatinan Dickens terhadap nasib anak-anak di Inggris pada masa itu yang terpaksa harus turun ke jalan karena kemiskinan. Kini, sebagian besar anak-anak di berbagai belahan dunia ketiga terancam mengalami hal serupa, tak terkecuali Indonesia.
Novel klasik Oliver Twist akan selamanya abadi. Karakter, konflik, kepedihan, dan kegembiraan di dalamnya selalu muncul dari zaman ke zaman. Buku ini merupakan pengingat bagaimana kemiskinan kerap memicu kejahatan. Namun, jangan pula lupa, mereka yang membuat orang lain jatuh miskin adalah penjahat sebenarnya.
Miliki Sekarang: