Description
Pada Oktober 2016, publik dikejutkan dengan keputusannya untuk mundur dari Go-Jek. Rupaya Alamanda memiliki mimpi dan visinya sendiri, sesuatu yang dia angankan sejak kecil: berbagi ilmu terutama membagikan ilmu yang sudah dia dapat di Go-jek untuk membantu mewujudkan Indonesia digital.
Alamanda kini mendirikan Binar Academy. Sebuah sekolah gratis yang mewujudkan visinya mengevolusi dunia pendidikan serta membentuk ekosistem digital di Indonesia, yang bertujuan menyiapkan para penerus digital Indonesia yang berkualitas hingga coder terbaik Indonesia.
Melalui buku ini, kita diajak melesuri pikiran seorang Alamanda. Tentang pendapatnya tentang kehidupan. Tentangnya yang kini begitu getol menyebarkan arti pentingnya kolaborasi, menikmati proses tumbuh bersama, serta menjadikan empati sebagai kunci sukses di masa depan.