Hewan apa saja, ya, yang disebutkan dalam Al-Qur’an?
Yuk, cari tahu di buku ini!
Dilengkapi dengan berbagai tekstur yang bisa disentuh di setiap halaman, belajar jadi lebih asyik, lho!
Buku interaktif ini dapat digunakan untuk menstimulasi indra peraba si kecil. Terdapat berbagai macam tekstur yang disajikan, seperti bulu, kulit, kertas, glitter, dan sebagainya. Dengan buku ini, anak-anak dapat belajar mengenal hewan-hewan yang disebutkan dalam Al-Qur’an sambil merasakan tekstur-tekstur yang disajikan. Dilengkapi dengan tiga bahasa (Indonesia–Inggris–Arab), anak juga bisa belajar bahasa asing sejak dini. Yuk, latih kemampuan sensorik anak sambil memperkaya kosakata mereka.