Magic Words
Rp89.000
Magic Words berisi tentang panduan komunikasi efektif dan persuasif. Berger memberi pandangan tentang ilmu bahasa terkini, seperti dalam machine learning, linguistik komputasional, dan pemrosesan bahasa alami, serta cara bagaimana kita dapat menggunakannya untuk meningkatkan dampak komunikasi dalam kehidupan sehari-hari. Sebetulnya tanpa disadari, kita belajar sudah belajar tentang pengaruh kata-kata sejak usia 1 atau 2 tahun. Seperti halnya kita mengajarkan anak-anak pentingnya kata maaf, tolong, dan terima kasih, Berger meng-highlight pentingnya pilihan kata yang kita gunakan, baik itu saat berkomunikasi secara verbal ataupun tertulis. Sebab, kata-kata tertentu lebih berdampak daripada yang lain, lebih baik dalam mengubah pikiran, melibatkan pemirsa, dan mendorong tindakan. Dia menyebutnya sebagai kata-kata ajaib (magic words).
Dia menyajikan beberapa contoh kasus dari penelitiannya tentang perbedaan antara dua kalimat yang diutarakan dua orang berbeda ketika mereka meminta bantuan. Yang lebih divalidasi adalah mereka yang menggunakan kata benda alih-alih kata kerja. Misalnya, dengan mengucapkan “Bisakah kamu menjadi penolong dan membersihkan balok?” alih alih “Bisakah kamu membantu membersihkan balok?”
Buku ini dirancang bagi mereka yang ingin meningkatkan skill komunikasi, baik lisan ataupun tertulis. Di dalamnya terdapat contoh-contoh kasus, tips untuk membuat tulisan/copy yang persuasif dan menarik perhatian, serta summary di setiap akhir babnya.
Miliki Sekarang: