Memasak Memang Tentang Takaran. Mungkin, Hidup Begitu Juga. Kalau Pas, Bisa Mencerahkan.

Buku Ini Berkisah Tentang Apa?

Selepas kematian Mbah Nem, Tyo menyadari bahwa keluarganya takkan terlihat sama lagi. Kematian tersebut membuka fakta baru tentang Mbah Nem. Pertama, Mbah Nem bukan nenek kandungnya. Lantas, siapa Mbah Nem yang selama ini telah Tyo anggap mengalirkan darah di tubuhnya?

Kedua, dalam kemelut masa revolusi, satu resep bumbu pecel berhasil menyelamatkan sebuah keluarga di Surakarta. Namun, resep tersebut bakal tenggelam bersama kematian Mbah Nem. Padahal, Tyo butuh resep tersebut untuk, sekali lagi, menyelamatkan sejarah keluarganya.

Seiring perjalanan mencari resep pecel itu, rahasia-rahasia lain terbuka satu per satu. Tanpa Tyo sangka, resep itu menyimpan cerita tentang kesetiaan dan cinta Salinem—seorang abdi dalem keluarga bangsawan—yang menjadi saksi gejolak politik, perang, perlawanan, dan penderitaan yang melindas siapa saja.

Desain oleh:
Febrian Satriawan

Kenapa Rahasia Salinem “Versi Baru” Ini Harus Kamu Baca?

Versi ini lebih utuh dan lebih memikat

Versi lama terdiri dari 15 bab, versi baru terdiri dari 36 bab

Novel sejarah berlatar di Surakarta yang menunjukkan pergolakan di Indonesia dari zaman ke zaman, dari perspektif seorang abdi dalem bernama Salinem

Pembaca diajak menyelinap ke dalam hidup Salinem yang hanya berisi kesetiaan yang tulus terhadap keluarga majikannya.

Yuk, Kenalan dengan Kedua Penulis!



1
2
3
4
5
6
1

Wisnu Suryaning Adji

2

Muncul di sejumlah media seperti Harian Kompas, Femina, Esquire Indonesia, dsb.

3

Karyanya terpilih sebagai nomine Cerpen Terbaik Pilihan Kompas 2017.

4

Pemenang unggulan Sayembara Novel Dewan Kesenian Jakarta 2019 dengan novel berjudul “Rencana Besar (Untuk Mati dengan Tenang)”.

5

Telah menerbitkan novel “Legenda Perompak Naga: Seni Membangunkan Naga dari Laut” pada 2021, dan “Legenda Perompak Naga: Reinkarnasi Burung Langit” pada 2022.

6

Menjuarai berbagai kompetisi menulis nasional.



1
2
3
4
5
6
1

Brilliant Yotenega

2

Pendiri nulisbuku

3

Pionir layanan daring self publishing di Indonesia pada 2010,

4

Tahun 2015 mendirikan storial.co.

5

Cucunya Mbah Salinem

6

Pekerja seni yang percaya bahwa kekuatan sebuah cerita mampu menggerakkan dunia.

Desain oleh:
Febrian Satriawan

Kutipan

“Satu-satunya cara untuk keluar dari kesulitan adalah terbiasa hidup sulit”

“Memang, kematian lebih mirip pelajaran untuk mereka yang hidup”

“Ndak ada orang yang mau kecewa. Tapi, menutup hati karena kekecewaan masa lalu sudah jelas salahnya. Kamu ndak tahu apa yang terjadi di masa depan.”

“Orang bisa kalah tapi merasa jadi korban lain perkara. Boleh mengeluh karena hidup memang berat, tapi tak perlu mengasihani diri sampai merasa tak berdaya sama sekali. Cuma satu cara menghadapi nasib buruk: melawan—sebisa-bisanya melawan sampai tak bisa lagi melawan. Jangan berhenti melawan terlalu cepat.”

Yuk Flashback Kata Mereka Tentang Rahasia Salinem “Versi Lama”!

 “Sama seperti pecel yang sederhana, tapi menciptakan rasa nikmat, Rahasia Salinem pun memiliki tema yang sederhana, namun memikat. Banyak sekali lika-liku hidup yang harus dihadapi oleh Salinem. Apalagi latar cerita saat masa penjajahan semakin menambah kesan klasik yang memperkuat unsur budaya Jawa di dalamnya. Saya suka dengan cerita berlatar sejarah seperti ini. 

  Eksekusinya pun sangat indah. Banyak sekali ilmu yang bisa saya dapat saat membaca Rahasia Salinem. Penulis dengan sukses menghadirkan seorang sosok yang tidak hanya menginspirasi, tapi juga menyentuh hati”. Read more 

Fahri Rasihan

“Cerita Rahasia Salinem adalah cerita yang unik, menarik, dan magis. Saat menamatkannya, mata hampir “mbrambangi”. Cerita-cerita semacam ini perlu ada lebih banyak: cerita yang menghangatkan hati, yang bikin berkaca dan bersyukur karena kita hidup di zaman sekarang ketika Indonesia sudah stabil berdiri, tidak lagi sesusah zaman dulu. Terima kasih Mas Brilliant dan Mas Wisnu sudah menulis Rahasia Salinem”. Read more…

Lelita P. 

“Bagi kebanyakan kita yang sudah mapan dengan cara berpikir “modern” dengan gemerlap segala keinginan dan pernak-perniknya yang terus ingin tergapai, Rahasia Salinem mengajak kembali pada nilai-nilai kesederhanaan, namun krusial dalam hidup. Kepasrahan yang tak mengabaikan usaha, kerelaan dalam melepas segala sesuatu, kesederhanaan dalam memandang hidup.

Hidup yang terlalu singkat untuk kedigdayaan kepemilikan. Memetik dan mencoba menyelipkan nilai positif hidup dari Salinem tentu membutuhkan nyali dan ketabahan besar. Tapi, seperti yang buku ini katakan, “Keberanian memang membutuhkan waktu. Pun, takut adalah kewajaran”. Read more…

Nabila Budayana

“Gaya penulisan Rahasia Salinem ini sederhana, tetapi sangat mendalam maknanya. Terdapat juga beberapa analogi yang sangat pas dituis penulis dan mudah dipahami pembaca. Metefora yang diberikan penulis di Rahasia Salinem ini seperti benar-benar dibuat dari hati”. Read more…

Miranti Ambarini 

Cicipi Secuil Kisah Mbah Nem, Di Sini!

© Copyright - PT. Bentang Pustaka, Yogyakarta
Shopee bentangofficialshop

Tokopedia Bentang Pustaka
Shopee mizanofficialshop

Jogja
Akal Buku
Buku Akik

Malang
Book by Ibuk

Bondowoso
Rona Buku

Jakarta
Owlbookstore
Tangerang Selatan
Haru Semesta